Bojonegoro, PILAR
Untuk mendukung peningkatan pelayanan kesehatan dasar bagi masyarakat, Pemkab Bojonegoro melalui Dinas Kesehatan telah membangun beberapa rawat inap di tingkat Puskesmas. Dengan cara ini dipastikan, puskesmas yang sebelumnya hanya melayani rawat jalan, sekarang bisa melayani rawat inap.
Beberapa puskesmas yang sudah memiliki pelayanan rawat inap diantaranya Kecamatan Kedungadem, Sugihwaras, Temayang, Kalitidu, Tambakrejo, Margomulyo, Ngraho, dan Kecamatan Ngasem. “Kalau memungkin untuk rawat inap, pasien bisa langsung rawat inap di situ. Tapi kalau membutuhkan pertolongan lebih lanjut bisa dirujuk ke RSUD,” kata Kepala Dinas Kesehatan Bojonegoro Hariyono, Minggu (14/03/2009).
Selain pelayanan rawat inap, Dinkes juga terus mendorong beberapa puskesmas untuk meningkatkan pelayanan. Di antaranya dengan cara menjadikan beberapa “puskesmas dengan kunjungan dokter spesialis”. Jadi, pada hari-hari tertentu ada dokter spesialis yang datang ke Puskesmas untuk melayani masyarakat. “Itu sudah kita lakukan. Seperti di Puskesmas di Baureno, Kalitidu, Tambakrejo dan Sugihwaras. Dan ini akan terus kita gilir agar masyarakat bisa memperoleh pelayanan kesehatan yang memuaskan,” terangnya.
Jumlah puskesmas sendiri masih terus akan ditambah untuk menjangkau semua lapisan masyarakat di Bojonegoro. Saat ini Pemkab memiliki 36 puskesmas, 68 puskesmas pembantu (pustu) dan Polindes sebanyak 336 unit. Keberadaan mereka diharapkan bisa membantu masyarakat miskin untuk dapat pelayanan kesehatan. “Yang lebih penting adalah masyaakat harus melaksanakan pola hidup besih dan sehat. Dengan cara ini dapat menghindarkan penyakit dan sekaligus menekan jumlah penderita,” pungkas Hariyono *Bb/tim*
Sabtu, 27 Maret 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar