Sabtu, 27 Maret 2010

Peletakan Batu Pertama Waterpark Di Kawasan SLG



Kediri, PILAR
Kawasan Simpang Lima Gumul diproyeksikan sebagai pusat perdagangan yang bisa memperkenalkan dan menjual produk masyarakat dari home industry. Agar kawasan ini menjadi ramai oleh pengunjung, maka cara yang paling cepat untuk mendatangkan pengunjung adalah dengan membangun sarana pariwisata.Demikian dijelaskan Bupati Kediri Sutrisno di hadapan jajaran Muspida, investor serta para pimipinan SKPD se-Kabupaten Kediri pada Senin pagi (22/3) di Kawasan Simpang Lima Gumul. Penjelasan ini disampaikan pada acara peletakan batu pertama pembangunan Greenland Waterpark di kawasan SLG.
Menurut Sutrisno, pembangunan waterpark atau wisata air ini akan menjadi daya tarik bagi masyarakat baik di Kabupaten Kediri maupun kota sekitarnya, karena saat ini obyek wisata air merupakan salah satu sasaran wisata yang banyak diminati masyarakat. Obyek wisata yang dibangun di area seluas 1,5 Ha ini ditargetkan akan selesai dalam waktu enam bulan, terhitung mulai peletakan batu pertama.
Dalam perkembangannya nanti, selain membangun sarana dan prasarana yang difokuskan pada wisata air, juga akan dikembangkan wisata untuk malam hari. Disamping terdapat area untuk kuliner khas kediri, juga dibangun pusat penjualan aneka souvenir dan produk unggulan asli Kabupaten Kediri. Sehingga masyarakat yang nantinya mengunjungi waterpark juga bisa mengenal, menikmati sekaligus membeli produk-produk tersebut.
”Di kawasan SLG ini juga akan dibangun pertokoan sebagai tempat untuk menjual produk home industry masyarakat. Dengan demikian, kawasan kota baru yang memiliki icon monumen SLG, akan berkembang menjadi kawasan bisnis dan pariwisata yang mampu memberikan dampak bagi peningkatan ekonomi masyarakat,” kata Sutrisno.
Rinanto, perwakilan PT. Panorama Wisata Sejahtera selaku investor pengembang waterpark mengatakan, bahwa pembangunan wisata air ini merupakan investasi awal mereka di Kabupaten Kediri. ”Kabupaten Kediri memiliki banyak potensi yang menarik bagi investor. Ke depan, kami tidak hanya mengembangkan waterpark ini, namun juga berinvestasi dalam bidang yang lain” tuturnya.
Di akhir acara, dilakukan peletakan batu pertama oleh Bupati Sutrisno, diikuti oleh Kapolres Kabupaten Kediri AKBP Benyamin, serta Komandan Kodim 0809 Kediri Letkol Totok Imam Santoso *san/tim*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar